Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 6 Agustus 2023 - 19:33 WIB

Pj Gubernur Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Ar Rohim

SEPUTARINDONESIA – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu berkesempatan hadir bersama para tokoh agama dan masyarakat untuk melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Ar Rohim Gandaria, Kelurahan Air Kepala Tujuh Pangkalpinang, Sabtu (5/8/2023).

Kehadiran Pj Gubernur Suganda didampingi Kepala Kesra Setda Pemprov Kep. Babel H Saimi disambut hangat masyarakat yang sengaja menunggu kehadirannya.

Pj Gubernur Suganda mengungkapkan bahwa pihak di Pemerintah Provinsi (Pemprov) sangat mendukung adanya pembangunan rumah ibadah, dengan mengalokasikan bantuan hibah bagi masyarakat yang diperuntukkan hal tersebut.

“Pastinya kami atas nama pemerintah provinsi sangat menyambut baik pembangunan masjid ini, dan mendukung. Mudah-mudahan lewat peletakan batu pertama ini akan membuka lebih banyak lagi donatur sehingga mempercepat pembangunan masjid bagi masyarakat,” ungkapnya.

Sebelumnya, dalam sambutan Ketua Panitia Pembangunan Masjid Ar Rohim H Delip Atmaha menjelaskan bahwa sejauh ini anggaran pembangunan masjid sudah terkumpul sebanyak Rp400 juta. Masjid akan dibangun diperkiraan memakan anggaran Rp3,75 miliar.

“Mudah-mudahan dana bisa terkumpul tanpa ada kendala. Aamiin,” tuturnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Haflah Akhirussanah Ponpes Miftahul Ulum Assalafi

Bangka Belitung

Cari Bakat Terbaik di Pangkalpinang, Yuk Daftar Lomba Penari Tunggal

Bangka Belitung

Dimoment Hardiknas, Herdza Ungkap Ini

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Harapkan KLHS RPJMD Hasilkan Rancangan Berkualitas

Bangka Belitung

Walikota Molen Hadiri Paripurna Penyampaian Propemperda Kota Pangkalpinang 2024

Bangka Belitung

Pj Bupati Haris Hadiri Pisah Sambut Kajari dan Ketua Pengadilan Agama Bangka

Bangka Belitung

Herdza Minta Masyarakat Pangkalpinang Waspadai Puting Beliung

Bangka Belitung

Sosialisasikan Perda Nomor Dua Tahun 2018, Ranto Sendhu Harap Masyarakat Babel Terjamin Dari Sisi Pendidikan