Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Rabu, 3 April 2024 - 20:19 WIB

Pj Walikota Lusje Hadiri Pasar Murah KOREM 045 Garuda Jaya

SEPUTARINDONESIA – Pj Walikota Pangkalpinang menghadiri Pasar Murah yang di Gelar oleh KOREM 045 Garuda Jaya secara serentak diseluruh TNI se-Indonesia yang dilaksanakan di Lapangan Makodim 0413/Bangka, Selasa (02/04/24).

Komandan KOREM 045/Garuda Jaya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Brigjen TNI A. Dedy Prasetyo mengatakan hari ini kita mengadakan pasar murah secara serentak seluruh TNI se – Indonesia.

“Bahan-bahan pokok tersebut kita jual dengan harga lebih murah dari pasar, supaya membantu mereka baik anggota TNI maupun masyarakat sekitar,” ujarnya.

Sementara itu, Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan mengatakan pasar murah yang diadakan serentak seluruh TNI se – Indonesia ini selain anggota TNI, masyarakat juga bisa berbelanja disini.

Ditambah lagi harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan harga yang ada dipasar, dan ini juga salah satu upaya dalam menekan inflasi.

“Apalagi menjelang Lebaran Idul Fitri biasanya inflasi akan naik, jadi dengan adanya pasar murah seperti ini dapat menurunkan inflasi,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Sosialisasi Akuntabilitas Pengelolaan Dana BOSP

Bangka Belitung

Sekda Pangkalpinang Hadiri Sosialisasi Bukek Puaso Enem

Berita

Harga TBS Kelapa Sawit Naik 1.600 hingga 2.200 Per kilogram

Bangka Belitung

Dukcapil Provinsi Bangka Belitung Luncurkan Aplikasi “Web Portal”, Cek Manfaatnya Apa Saja

Bangka Belitung

Uji Coba Kedua Team Liga 3, Ps Persibabar Akui Keunggulan Babel Jaya Dengan Scor 1-0

Bangka Belitung

Bupati Algafry Resmikan Musala Raudhotul Jannah Kelurahan Berok

Bangka Belitung

Dinas PUPR dan Komisi III DPRD Babel Kunjungi Pantai Pasir Kuning, Aksan Visyawan : Jangan Sampai Icon Wisata Babel Ini Tergerus Oleh Air Laut

Bangka Belitung

Danrem 045/Gaya Bersama Prajurit Meriahkan Jalan Santai Hari Bhayangkara Ke-77