SEPUTARINDONESIA – Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Safrizal ZA melepas keberangkatan 450 Jemaah Calon Haji Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 1445 H/ 2024 M, di Asrama Haji Kanwil Kemenag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (15/05/24).
Pada kesempatan ini, Pj Gubernur Safrizal juga mengimbau kepada para Jemaah Calon Haji Bangka Belitung untuk menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi, dan mengurangi kegiatan yang tidak perlu.
“Ibadah haji tidak hanya sebagai ibadah bathin, tetapi ibadah haji juga ibadah fisik. Tetapi kita yakin, dengan semangat dan tekad yang kuat, ibadah haji ini dapat kita jalankan dan kita tunaikan dengan sebaik-baiknya” ungkapnya.
Menurut Pj Gubernur Safrizal, tidak semua orang bisa berkesempatan menunaikan ibadah haji ini, oleh karenanya kesempatan itu harus diisi dengan meningkatkan kualitas ibadah wajib dan memperbanyak kuantitas ibadah sunnah.
“Jemaah Haji Indonesia adalah jemaah yang terkenal baik – baik dan sopan – sopan, oleh karenanya, ibadah haji ini disamping mewakili diri sendiri juga mewakili bangsa ini atau sebagai Duta Bangsa Indonesia,” pungkasnya.