Home / Bangka Belitung / Berita

Selasa, 16 Mei 2023 - 15:21 WIB

Mulkan di Anugerahi Gelar Kebangsawan Drajah Paduka Seri Mahkota Palembang Darussalam

BANGKA, SEPUTARINDONESIA- Bupati Bangka Mulkan SH., MH di Anugerahi Gelar Kebangsawan Drajah Paduka Seri Mahkota Palembang Darussalam (DSMP) Oleh Kerajaan Melayu Nusantara, Kesultanan Palembang Darussalam.

Penganugerahan Gelar dilakukan langsung oleh Sultan Mahmud Badaruddin IV Jayawikrama Fauwaz Diraja, atasnama Kesultanan Palembang Darussalam, bertempat rumah dinas Bupati Bangka, Senin (15/5/2023).

Selain pemberian gelar, Baharudin Bafa Dilantik menjadi Pengurus Daerah Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (PD MAMBI) Kabupaten Bangka periode 2023-2027.

Dalam arahanya Bupati mengatakan, Dengan pemberian gelar kebangsawanan ini untuk  mengajak masyarakat, terutama para pengurus daerah MABMI Bangka untuk bersama-sama terus  mempertahankan dan melestarikan adat budaya Melayu yang dimiliki masyarakat.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Kesultanan Palembang Darussalam atas kepercayaan dan amanah yang diberikan ini, semoga bisa terus tumbuh dan berkembang budaya Melayu di Kabupaten Bangka,” kata Bupati

Beliau juga, sangat mengapresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepadanya, karena tidak menyangka bisa dianugerahi gelar kebangsawanan ini.

“Kalau mungkin ditunjuk secara langsung, kami agak berat untuk menyandang gelar Seri Mahkota ini, tetapi karena ini merupakan suatu kepercayaan yang harus kita jalani bersama, insa allah atas gelar ini say siap menjalankan sesuai dengan amanah yang diberikan,” sambungnya

Penganugerahan gelar kebangsawanan kepada Bupati Mulkan dengan panggilan gelar “Datuk Paduka” ini karena dianggap telah melestarikan budaya melayu di Kabupaten Bangka.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Walikota Molen Hadiri Pelatihan Kader Penggerak NU

Bangka Belitung

Ini Dia Profil Lengkap Pj Bupati Bangka yang Baru dilantik!

Berita

Ketua DPRD Kota Pangkalpinang Apresiasi Pemkot Gencarkan Vaksinasi

Bangka Belitung

Pemkot bersamai Polres Pangkalpinang Gelar Apel Pergeseran Pasukan PAM Pemilu 2024

Bangka Belitung

Bahagianya Siswa SMK Kesehatan, Gubernur Buka Peluang Wujudkan Cita-Cita

Berita

ASN Bateng Dibekali Pembinaan Spritual Menyambut Ramadhan

Bangka Belitung

Libas SSB Bencah 2-0, SSB Puput Wakili Babel ke Tingkat Nasional

Bangka Belitung

Berkembangnya Bumdes Cambai Selatan, Komisi IV Beri Apresiasi