Home / Bangka Belitung / Berita / Daerah

Jumat, 10 Mei 2024 - 08:25 WIB

Calon Perseorangan Wajib Kantongi 14.169 KTP Dukungan Maju di Pilkada Bangka Tengah 2024

BANGKA TENGAH, SEPUTARINDONESIA.Id- Guna persiapkan dan pelaksanaan tahapan Pilkada tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Tengah menggelar Sosialisasi Penyerahan Dukungan Pencalonan Perseorangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah yang merupakan bagian dari mekanisme tahapan Pilkada tahun 2024 yang telah diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No.2 Tahun 2024, di Widari Hotel Koba, Bangka Tengah, Rabu (08/05/2024).

Disampaikan Ketua KPU Bangka Tengah Supendi Saputra, dari tahapan pilkada saat ini yakni Sosialisasi persyaratan calon perseorangan diharapkan berjalan lancar.

”Ini merupakan penyampaian tahapan pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024 sekaligus sosialisasi penyerahan syarat dukungan pencalonan perseorangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah, harapan saya semua tahapan berjalan lancar,” tutur Supendi.

Ia mengatakan bahwa untuk calon perseorangan nantinya harus menyampaikan bukti pendukung berupa KTP dan surat dukungan sejumlah minimal 10 persen dari data DPT terakhir pada Pemilu 2024 kemarin yang tercatat ada 141.690 pemilih dan verifikasi data dilakukan oleh KPU Bangka Tengah.

“Itu artinya calon perseorangan harus menyampaikan kurang lebih 14.169 dukungan, nanti kita klarifikasi, kalau ada dukungan tidak valid, diganti lagi dukungannya, diambil lagi sampelnya, klarifikasi, minimal meliputi 4 dari 6 Kecamatan di Bangka Tengah sampai tanggal 29 Agustus,” kata Supendi.

Lebih lanjut ia menjelaskan, menjelang pilkada yang akan digelar November 2024 mendatang, KPU Bangka Tengah sudah melakukan berbagai persiapan.

“Kalau saat ini kita tahapan rekrutmen PPS, hari ini terakhir, kalau tidak memenuhi kuota, 2 kali dari kebutuhan, maka akan diperpanjang. Nanti juga ada pelantikan PPK,” jelasnya.

Untuk menyampaikan syarat, tahapan dan waktu pelaksanaan pilkada, pada sosialisasi ini turut dilibatkan sejumlah stakeholder.

“Jadi kita sampaikan hal ini, kita undang pimpinan partai politik di Bangka Tengah, Ormas, Forkopimda dan Insan Pers, nanti akan ada lagi sosialisasi,” sambungnya.

Ia berharap, menuju pilkada 2024 nanti, seluruh masyarakat ikut berpartisipasi memeriahkan pilkada 2024 dengan menggunakan hak suaranya.

“Kami berharap semua elemen dapat berpartisipasi mensosialisasikan sehingga partisipasi masyarakat meningkat, minimal bisa mempertahankan seperti Pemilu dan semoga Pilkada 2024 berjalan sukses,” tutup Supendi. (006Fn)

Editor: Renaldi

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Selain Wisata Modern, Wisata Berbasis Masyarakat Juga Tak Kalah Menarik

Bangka Belitung

Anugerah Penyiaran KPID Babel Award 2023 Diharapkan Dorong Lembaga Penyiaran Lebih Produktif

Bangka Belitung

Eddy Iskandar Beri Kuliah Legislatif Kepada Ratusan Mahasiswa

Berita

Komisi I DPRD Babel melakukan kunjungan kerja ke SMAN 11 Tengerang Provinsi Banten dan MAN IC  Serpong Banten.

Berita

Rio Setiady: Kelangkaan Minyak Goreng Ini Seharusnya Disampaikan Kepada Fublik Apa Penyebabnya

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah Masa Jabatan 2024 – 2029

Bangka Belitung

Atlet Pertina Bateng Buktikan Ketangguhan di Ajang Lampung Boxing Kompetition, Nandar: Alhamdulillah Bisa ke Final

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Hadiri Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024