Home / Bangka Belitung

Sabtu, 30 April 2022 - 07:00 WIB

Bentuk Kepedulian, Kapolda Babel Serahkan 1000 Paket Sembako Dari Kapolri Kepada Buruh Di Babel

BANGKA BELITUNG, SEPUTAR INDONESIA , Bidang Hubungan Masyarakat.- Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melalui Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra menyerahkan secara simbolis bantuan paket sembako kepada para buruh yang ada di Babel yang terdampak pandemi Covid-19.

Kegiatan pemberian bantuan tersebut di gelar di gedung Tribrata Polda Babel, Jumat (29/4/22) yang dihadiri sejumlah Pejabat Utama dan Buruh yang menerima bantuan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda mengatakan bahwa bantuan yang diserahkan ini ada seribu paket sembako dan akan diserahkan ke buruh yang ada di Bangka Belitung.

Bantuan tersebut merupakan bantuan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap para buruh terdampak Covid – 19 yang ada di tanah air termasuk Babel.

“Hari ini kita bersama Konferensi serikat pekerja seluruh Indonesia (KSPSI) menyerahkan bantuan ini dan Bapak Kapolri memberikan bantuan sebanyak seribu paket sembako juga untuk pengurus KSPSI Babel,”ujar Kapolda.

Melalui bantuan itu, Jenderal Bintang Dia ini berharap dapat membantu para pekerja Buruh khususnya yang ada di Babel menjelang hari raya idul fitri tahun ini.

“Saya berharap bantuan dari Kapolri ini dapat membantu meringankan beban para buruh menghadapi lebaran idul Fitri ini,”tambah Irjen Pol Yan Sultra.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) KSPSI Pusat Freddy Sembiring menyampaikan bantuan paket sembako ini di serahkan tidak hanya di provinsi kepulauan Babel akan tetapi juga di berbagai provinsi lainnya.

“Jadi Provinsi Babel ini merupakan provinsi yang ke sembilan dan nanti selanjutnya yaitu di KSPSI Maluku, Kalimantan Selatan, kepulauan Riau dan provinsi lainnya,”pungkas Freddy Sembiring.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

2.000 Rumah Tangga Tidak Mampu di Babel Terima Bantuan Sambung Listrik Gratis dari Pemerintah

Bangka Belitung

Rakor Pemberantasan Korupsi, Herman Suhadi Ketua DPRD Dampingi Wakil Ketua KPK

Bangka Belitung

Tidak Transparan, Dinas PU Kabupaten Bangka Tengah Tidak Cantumkan Nilai Pagu Pada Pembangunan Plat Deker Sepanjang Desa Pangkol – Belilik

Bangka Belitung

Debat Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah Didominasi Pasangan BERLIAN

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Hadiri Launching Program Semangat Menanam Rakyat Babel

Bangka Belitung

Pj Gubernur Suganda Buka Konsultasi Regional PDRB ISE Se Sumatera 2023

Bangka Belitung

Walikota Molen Hadiri Paripurna Persetujuan Terhadap Perubahan APBD TA 2023

Bangka Belitung

Debat Putaran Kedua, Paslon Berlian Akan Paparkan Program Sesuai Tema