Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Jumat, 14 Juni 2024 - 12:03 WIB

Pj Walikota Lusje Hadiri MoU Pengelolaan Pelabuhan Pangkalpinang

SEPUTARINDONESIA – Pemerintah Kota Pangkalpinang dan PT Pasir Padi Investama melakukan penandatanganan addendum perjanjian kerjasama BGS (Bangun Guna Serah) pengelolaan Pabrik es, Gudang pendingin dan pengelolaan Pelabuhan,  di Smart Room Center Kantor Walikota Pangkalpinang, Jumat (14/6/24).

Direktur Utama PT Pasir Padi Investama, Bakhrial mengatakan pihaknya sangat berharap dengan kerjasama ini dapat mewujudkan cita – cita Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk pengelolaan pelabuhan mandiri di Kota Pangkalpinang.

“Mudah – mudahan dapat terlaksana dengan baik. Kami berterima kasih atas sambutan yang diberikan pemkot,” ucap Bakhrial.

Senada, Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan mengatakan, dengan adanya perjanjian kerjasama ini pemerintah kota sangat berharap banyak PT Pasir Padi Investama dapat melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan MoU tersebut.

“Tentunya ini akan berdampak baik untuk Pangkalpinang. Kalau ini berjalan dengan baik, geliat ekonomi akan meningkat,” ujar Lusje.

Dia berharap setelah MoU ini adanya peningkatan pembangunan yang muaranya untuk kesejahteraan masyarakat. Lusje menyebut, pihaknya harus mendorong dan bersama – sama stakeholder baik itu swasta maupun pemerintah untuk membangun Kota Pangkalpinang.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bank BRI Cabang Pangkalpinang Bagi-Bagi Hadiah Simpedes

Berita

Bahas Ranperda Badan Usaha Pelabuhan Pansus DPRD Provinsi Kep. Babel Kunjungi Kementerian Perhubungan RI

Bangka Belitung

Bupati Bangka Tengah Hadiri Wisuda Santri TKA/TPA LPPTKA BKPRMI Bangka Tengah

Bangka Belitung

KNPI Babel Ingin Putra Daerah Pimpin PT.Timah dan Berbasis Local Wisdom

Bangka Belitung

Anggota DPRD Toni Mukti Sosialisasikan Perda Pengembangan Ekonomi Kreatif

Berita

Walikota Pangkalpinang Ucapkan Selamat di Acara Pisah Sambut

Berita

Berikan Kuliah Umum, Molen: Pemimpin Itu Solusi Dengan Solusi Dibuatnya Adalah Legacy

Bangka Belitung

Keren, Diskominfosta Bangka Tengah Launching Aplikasi Sikok Data