Home / Headline

Rabu, 14 September 2022 - 13:43 WIB

Bupati, Kepala BKD dan Kepala Dinas Kesehatan Basel Saling Lempar Tanggungjawab, Yogi: Jangan Zolimi Rakyat

BANGKASELATAN, SEPUTARINDONESIA -Anggota DPRD Kabupaten Bangka Selatan dari fraksi partai Gerindra yang juga merupakan bendahara Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Babel, Yogi Maulana geram lantaran salah seorang warga nya yakni Erdawati yang merupakan wanita asal Permis, Kabupaten Bangka Selatan mendapat perlakuan tak pantas dari kepala BKD dan Kepala Puskesmas Simpang rimba.

Pasalnya dikatakan Yogi, Bupati, Kepala BKD dan Kepala Dinas Kesehatan Bangka Selatan saling melempar tanggung jawab untuk mengklarifikasi permaslahan yang menimpa warganya itu.

“Malam tadi saya mendapat aduan dari pihak Puskesmas mengenai ada tenaga honorer yang bernama Erdawati, ia sudah bekerja kalau tidak salah dari bulan Januari. kemudian saya tadi nanya ke BKD bahwa usulan dari BKD memang seharusnya dari dinas kesehatan tetapi Dinas Kesehatan sudah mengusulkan nama Erdawati tetapi yang muncul nama lain. Apakah ini titipan ataukah ini hanya orang terdekat yang dikasih oleh BKD, Masa tidak ada usulan dari dinas kesehatan ke BKD tapi nama nya tiba-tiba ada,” ungkap Yogi.

Ia menegaskan jika hal tersebut sudah dikomunikasikan dengan Bupati dan Wakil Bupati Bangka Selatan, namun tidak juga mendapat jawaban pasti.

“Bingung juga saya tanya ke Bupati malah Bupati nanya balik, siapa yang masukinnya. Saya nanya ke wakil bupati, wakil bupati tidak tahu mengetahui masalah honorer itu,” ketusnya.

“Padahal kekurangan pegawai karena ada bidan honor pindah ke Toboali jadi inisiatif Kepala Puskesmas lah mencarikan bidan atau puskesmas (poned) biar ada yang jaga makanya atas nama Erdawati masuk untuk menggantikkan bidan yang dipindah keluar,” tambahnya.

Ia pun berharap kepada pemerintah Kabupaten Bangka Selatan untuk tidak semena-mena dengan rakyat.

“Bagaimanapun saya tidak suka dengan hal ini, tolong walaupun kalian lagi berkuasa kalian lagi di atas. Tolong jangan pernah menzolimi rakyat apalagi dalam hal ini ibunda Erda meninggal pada hari ini jadi sangat mendalam lah dukanya untuk Erda ini,” harapnya.

Sementara itu Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid saat dikonfirmasi media ini melalui pesan WhatsApp nya mengatakan, jika pihaknya akan melakukan klarifikasi terlebih dahulu siapa yang memasukan kerja sebelum SK keluar.

“Belum ada sk kok sudah kerja 4 bln. Siapa yg masukin kerjanya ini, nanti saya cek ya,” ujar Bupati Basel itu

Ia juga mengungkapkan akan memanggil kepala dinas kesehatan untuk diminta keterangan.

“Siap l ku panggil kepala kapus e,” jelasnya.(Renaldi)

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Suganda Pandapotan Pasaribu: Budaya Kerja Baru

Headline

Pastikan Bantuan Sesuai Peruntukannya, Ketua DPRD H. Herman Suhadi Tinjau Pembangunan Masjid AL Husna Sidodadi Sungailiat

Bangka Belitung

Ini Rekomendasi Forum DAS Babel Kepada Pemerintah Babel dan Aparat Penegak Hukum!!

Berita

Pj Gubernur Suganda Bawa Tugas dari Mendagri, Mulai Bekerja Hari Ini

Headline

Algafri: Kita Targetkan Hari Ini 10 Desa, Besok Kembali Kita Salurkan Ke Sejumlah Desa Lainnya

Bangka Belitung

Pj Gubernur Bersama Kapolda Kembali Tinjau TPI Pantai Muara Baturusa

Bangka Belitung

BPIP Bumikan Semangat Gotong Royong Pembumian Pancasila di Bangka Belitung

Headline

Komisi I DPRD Kabupaten Beltim Bahas Tupoksi ke DPRD Babel