Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 10 Desember 2023 - 16:28 WIB

Bupati Algafry Hadiri Safari Jumat di Desa Kebintik

SEPUTARINDONESIA – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) kembali laksanakan kegiatan rutin Safari Jumat, yang kali ini dilaksanakan di Masjid Al-Akhlak Desa Kebintik, Kecamatan Pangkalanbaru, Jumat (08/12/23).

Seusai melaksanakan Salat Jumat, orang nomor satu di Bangka Tengah, Algafry Rahman menyerahkan bantuan 20 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan dan 20 santunan anak yatim.

Dalam sambutannya, Algafry mengucapkan syukur karena bisa bersilaturahmi dengan masyarakat dalam agenda rutin Safari Jumat.

“Momen ini juga sebagai upaya mempererat silaturahmi agar pemerintah bersama masyarakat Bangka Tengah bisa terus bersinergi dalam membangun Bangka Tengah,” ucapnya.

Algafry berharap, bantuan yang diberikan ini bermanfaat dan digunakan sebaik-sebaiknya sehingga dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat dan anak yatim yang membutuhkan.

“Alhamdulillah, hari ini kembali kita salurkan bantuan kepada masyarakat yang memang membutuhkan di Desa Kebintik. Bantuan ini merupakan bantuan yang bersumber dari ASN Bangka Tengah, sebagai bentuk rasa peduli terhadap sesama. Semoga bantuan ini bermanfaat,” ungkap Algafry.

Dirinya juga berharap masyarakat di Desa Kebintik dapat menciptakan kehidupan yang harmonis, bersama – sama menjaga kerukunan, serta dapat selalu meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Wakil Ketua DPRD Bangun Jaya Pimpin Rapat Paripurna Kedua Belas Tahun 2024

Bangka Belitung

Desa Sadai Jadi _Pilot Project_ Pembangunan _Cold Storage_ Tenaga Surya di Babel

Bangka Belitung

Algafry Undang Seluruh Direktur Perusahaan Yang Ada di Bangka Tengah

Bangka Belitung

Ketua TP PKK Eva Algafry : Apresiasi TP PKK Bateng Wakili Babel di Tingkat Nasional

Berita

Pencapaian Bersama, Bangka Tengah Terima Penghargaan UHC dari Wapres RI

Bangka Belitung

kepala Bank Indonesia Perwakilan Babel Berganti, Deputi Gubernur BI Ingatkan Pesan Ini !!!

Berita

Staf Ahli Kemenpora Apresiasi kota Pangkalpinang Karena Sukses Selenggarakan Even Basket Nasional

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Bantu 19 Kaki Palsu