Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Selasa, 7 November 2023 - 20:37 WIB

Bupati Algafry Buka Kegiatan Coffee Morning Harmoni dan Kebersamaan

SEPUTARINDONESIA – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) menggelar kegiatan Coffee Morning, pada hari Selasa (07/11/2023) di ruang rapat VIP Kantor Bupati Bangka Tengah dengan mengangkat tema Harmoni dalam Kebersamaan, dan kegiatan ini juga merupakan kehadiran perdana bagi Wakil Bupati Bateng, Era Susanto.

Kegiatan ini dipimpin oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, dan didampingi Sekretaris Daerah, Sugianto, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Pittor, serta Kepala OPD, Camat, dan jajaran dari lingkungan Pemkab Bateng. Pembahasan berkisar tentang laporan gambaran umum APBD Tahun Anggaran 2023 dan 2024 yaitu realisasi APBD 2023 dan persiapan penggunaan anggaran tahun 2024.

Saat memberikan sambutan, Bupati Bateng, Algafry Rahman, merasa kegiatan pagi ini terasa cukup spesial dengan kehadiran Wakil Bupati yang baru.

“Alhamdulillah coffee morning hari ini saya sudah ada pendampingnya, saya gak sendiri lagi,” ujarnya disambut tepuk tangan peserta rapat.

Algafry mengajak semua Kepala OPD maupun Camat dapat menjalin komunikasi dan berkoordinasi dengan Wakil Bupati demi tercapainya tujuan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

“Teman-teman di OPD juga harus bisa berkomunikasi dengan Pak Wabup terkait kegiatan untuk pembangunan di Bangka Tengah. Saya juga mendukung selama semua itu untuk kemajuan masyarakat kita,” kata Algafry.

Ia pun berharap Era selaku Wabup dapat memberikan kontribusi dan menjaga amanah untuk membangun Kabupaten Bangka Tengah.

“Saya selaku Bupati meminta dukungan dari Pak Era untuk membantu mengoordinasikan kegiatan internal seperti kedisiplinan pegawai dan tetap fokus dalam memajukan Bangka Tengah,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Rakernas I JMSI di Hadiri 30 Provinsi Se-Indonesia dan Kejutan Bagi Ketua KPK RI

Bangka Belitung

Hari Anak Nasional Ke-39 Tahun 2023, Momen Untuk Saling Menjaga Dan Melindungi

Bangka Belitung

PPDB Jenjang SMA/K Masih Bermasalah, Komisi IV DPRD Panggil Dinas Pendidikan

Bangka Belitung

Ini Harapan Herman Suhadi di Momen HUT Babel Yang ke-21 Ini

Bangka Belitung

Tindak Lanjut Penanganan Muara Sungai Jelitik, Pj. Gubernur Gelar Rakor Teknis

Bangka Belitung

Bahagianya Siswa SMK Kesehatan, Gubernur Buka Peluang Wujudkan Cita-Cita

Bangka Belitung

Wakil Ketua DPRD Pangkalpinang Terima Audiensi Aliansi Umat Islam Babel

Berita

Presiden RI Beri Arahan Peningkatan Konsumsi Belanja Masyarakat, Wali Kota Pangkalpinang Siap Menyikapi