Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Selasa, 12 September 2023 - 20:47 WIB

Bupati Algafry Hadiri Paripurna Persetujuan Terhadap Rancangan Perubahan APBD TA 2023

SEPUTARINDONESIA – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, menghadiri rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Tengah dengan agenda Penandatanganan Berita Acara Persetujuan Bersama terhadap Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2023 yang digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Bangka Tengah, Senin (11/09/23).

Setelah mendengar pandangan akhir fraksi tentang Raperda Perubahan APBD TA 2023, Bupati Bangka Tengah berharap Raperda bisa menjadi kebijakan publik yang sesuai dengan kebutuhan serta fokus terhadap peningkatan ekonomi kerakyatan demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bangka Tengah.

“Tugas kita berikutnya adalah terus meningkatkan kinerja agar dapat melaksanakan semua program dan kegiatan pembangunan yang telah direncanakan tersebut berjalan secara optimal, efektif dan efisien,” terang Algafry.

Ia juga menyampaikan struktur perubahan APBD Bangka Tengah 2023, yakni target pendapatan daerah disetujui sebesar 961,4 Miliar, bertambah 9,72% dari target pada APBD murni sebesar 876,2 Miliar.

“Kemudian, belanja daerah diproyeksikan sebesar 1,073 Miliar bertambah 11,46% dibandingkan dengan belanja daerah pada APBD murni sebesar 963,2 Miliar,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Ketua KPU RI Punya Hubungan Khusus Dengan Husnaeni, DKPP Jatuhkan Sanksi Keras

Bangka Belitung

Gerakkan Ekonomi Masyarakat Lewat Belanja Produk UMKM, Karyawan PT Timah Serbu Bazar UMKM di Graha Timah

Berita

Tahun 2023 Pemkot Anggarkan 2,5 Milyar Untuk Kerjasama Media

Berita

Molen Serahkan Beasiswa Program Indonesia Pintar

Bangka Belitung

Ini Susunan Presidium Forum Koordinasi Bapemperda DPRD Se-Indonesia

Bangka Belitung

Hertza : Apresiasi Kepada Bang Molen Dapat Tingkatkan Pembangunan Kota Pangkalpinang

Berita

Polda Babel Tangkap 3 Tersangka Kasus Tambang Ilegal di Kolong Marbuk, Kenari Dan Pungguk

Bangka Belitung

Bertandang Ke Bateng, Tim Pansus temukan potensi tersembunyi dari konsep Ranperda tentang Penyelenggaraan Kearsipan