Home / Bangka Belitung / Berita / Daerah

Senin, 10 Juli 2023 - 20:43 WIB

PT DOK DAN PERKAPALAN AIR KANTUNG Komitmen Majukan Dunia Pendidikan

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA- Pembukaan seremoni Internasional Summer Course UnMuh BaBel semakin meriah dengan riuh tabuh gendang bernuansa daerah Bangka Belitung menyambut kedatangan tamu-tamu spesial, akademisi luar negeri dari 7 negara.

Kegiatan bernuansa internasional ini, tentunya akan semakin berdampak positif bagi dunia pendidikan di Bangka Belitung khususnya dalam memperkenalkan UnMuh BaBel ke kancah internasional, dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada umumnya. Dalam kesempatan ini juga dilakukan penandatangan MoU antara UnMuh BaBel dan Islamic University of Gaza, Palestine.

Multimodality In ELT merupakan tema yang diusung pada kegiatan Internasional Summer Course UnMuh BaBel 2023 yang dilaksanakan kurang lebih selama 3 pekan (10 – 28 Juli 2023) dengan menghadirkan Prof. Mohammad Mosheer Amer, Ph,D., (Palestina), Abdulmajid Fallaha (Syiria), Miss Anisa Sari (Thailand), Habib Ur Rehman Khan (Pakistan), Nada Muhamed Ibrahim Ewid (Mesir), Nakayenga Sharifah (Uganda),dan Ali Abdulraoof Taha Al-Maktari (Yaman).

Selain ketujuh negara yang mengikuti acara tersebut, kegiatan ini juga melibatkan beberapa Guru bahasa inggris yang ada di Bangka Belitung dan para mahasiswa, dengan jumlah keseluruhan mencapai 30 peserta.

Tentu, keberhasilan Unmuh Babel dalam menyelenggarakan event bertaraf Internasional ini tak terlepas dari dukungan beberapa sponsor, salah satunya yakni PT Dok dan Perkapalan Air Kantung (DAK).

Dikatakan Kadiv SDM dan Adm umum PT DAK dan PERKAPALAN AIR KANTUNG Firmansyah Azhar Rani yang didampingi Humas PT DAK Ade Syaefudin bahwa dukungan yang diberikan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari pihaknya untuk kemajuan dunia pendidikan yang ada di Bangka Belitung.

Apalagi event yang diselenggarakan itu bertaraf Internasional, tentu lanjut Firmansyah, ini akan memberikan edukasi serta pembelajaran yang sangat baik bagi para mahasiswa-mahasiswi khususnya yang ada di Unmuh Babel.

“Tentu, ini adalah bentuk dukungan kita terhadap dunia pendidikan yang ada di Bangka Belitung. Bahkan, tak hanya di Pendidikan saja, dalam kegiatan lain selama memiliki dampak yang positif bagi masyarakat Bangka Belitung, insyaallah kita akan support,” ucap Firmansyah Azhar Rani, Senin (10/07/2023).

Dirinya juga mengungkapkan, dengan hadirnya event bertaraf Internasional ini, benar-benar dapat menjadi sarana untuk saling bertukar ilmu pengetahuan antar sesama, dan dapat meningkatkan kapasitas mahasiswa yang nanti diharapkan dapat membawa arah pendidikan Babel untuk lebih baik lagi kedepannya.

“Yah tentu kita harapkan sekali, para generasi muda, para mahasiswa ini nantinya dapat meraih ilmu sebanyak mungkin, apalagi dengan adanya kegiatan bertaraf Internasional seperti ini juga kita harapkan dapat meningkatkan indeks kualitas pendidikan yang ada di Babel dapat lebih baik lagi kedepannya,” pungkas Firmansyah.

Sementara itu Rektor Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Ir. Fadillah Sabri, S.T., M.Eng., IPM., mengatakan kegiatan International Summer Course 2023 bertujuan untuk menggaungkan misi kemasadepanan UnMuh BaBel.

“Ini program yang sangat bagus untuk mengembangkan skill berbahasa asing, insyaAllah ini juga untuk mewujudkan misi UnMuh BaBel yakni, kemasadepanan. Multimodality ini adalah ragam cara untuk melakukan metode pembelajaran bahasa Inggris. Mereka (mahasiswa) ini bisa mengenal pariwisata kita, melakukan study lapangan dan kunjungan ke masyarakat”, tuturnya. (Renaldi).

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bawaslu Bangka Tengah Bekali Pelatihan Bagi Para Saksi Parpol dan DPD RI

Berita

Sinergitas Manajemen Keuangan, Kunci Pemprov. Babel Berturut-turut Raih WTP

Bangka Belitung

Pj. Gubernur Kep. Babel Suganda Hadiri Rakor  Pengendalian Inflasi Daerah

Bangka Belitung

Bupati Algafry Tandatangani NPHD Bersama Kodim 0413 Bangka dan Polres Bateng

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Safari Ramadhan di masjid Nur Aini Desa Kurau

Bangka Belitung

Bupati Bangka Tengah Buka Kegiatan Turnamen Gaple Algafry Rahman Cup 2023

Bangka Belitung

Sekda Bateng Pantau Harga Kebutuhan Bahan Pokok

Bangka Belitung

Bawaslu Se-Provinsi Bangka Belitung Gelar Apel Siaga Pemilu 2024