Home / Bangka Belitung / Berita

Minggu, 30 April 2023 - 08:27 WIB

Taruna-Taruni STP KKP Pilih Bateng Sebagai Lokasi PKL

KOBA, SEPUTARINDONESIA- Bupati Bangka Tengah, Algfry Rahman di d

ampingi Kepala Dinas Perikanan Bangka Tengah beserta jajarannya menyambut hangat kedatangan Taruna Sekolah Tinggi Perikanan (STP) Kementerian Kelautan dan Perikanan yang telah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Desa Kurau, bertempat di Ruang kerja Bupati Bangka Tengah, Kamis (27/04/2023).

“Alhamdulillah, hari ini kita kedatangan taruna-taruni dari sekolah tinggi perikanan di Jakarta. Tadi telah mereka sampaikan hasil penelitian yang dilakukan selama 2 bulan di tiga lokasi yaitu Desa Kurau, Sungaiselan dan juga di Sungailiat Kabupaten Bangka,” ucap Algafry saat ditemui.

Orang Nomor Satu di Bangka Tengah ini, mengucapkan terima kasih kepada taruna STP atas pengabdiannya di wilayah laut Bangka Tengah.

“Saya atas nama pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih atas pengabdian mereka selama 2 bulan ini dalam melakukan kajian penelitian di wilayah laut khususnya di Bangka Tengah. Mereka menyebutkan bahwa perairan Bangka Tengah ini masih baik, masih asri bahkan begitu indah dan mangrove-nya juga begitu cantik,” ucap Algafry.

Di tempat yang sama, Mario Putra selaku Ketua Kelompok Praktik Kerja Lapangan di Desa Kurau, dirinya bersama teman-temannya melakukan penelitiaan tentang karbon mangrove, kondisi ikan dan status air laut.

“Dari hasil penilaian kami semuanya masih kelihatan asri. Salah satunya seperti mangrove yang masih terjaga dan kondisi ikannya juga masih bagus dan tidak tercemar, karena di sini memang belum banyak industri. Jadi kami berharap kedepannya ini tetap terjaga dan habitat-habitatnya tidak di rusak oleh masyarakat,” harapnya.

Dikatakannya bahwa habitat laut di Bangka Tengah masih sangat bagus untuk perikanan bahkan stok ikan masih dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama untuk dikonsumsi dan para nelayan juga masih bisa untuk menangkap ikan.

Ia juga berharap kedepnnya kepada pemerintah dapat menata mangrove lebih rapi lagi dan masyarakat lebih peduli lagi dengan mangrove karena baginya mangrove ini dapat memberikan keuntungan bagi masyarakat dan pemerintah daerah.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Sukses Pimpin Taekwondo Babel 2 Periode, M.Irham Dipercayakan Menjadi Wakil Ketua PBTI

Berita

Sekda Akui Capaian Realisasi Investasi di Pangkalpinang Cukup Baik

Bangka Belitung

Walikota Pangkalpinang Hadiri Pelantikan Pengurus ICMI Babel

Bangka Belitung

Pj Walikota Lusje Hadiri Apel Pergeseran Pasukan PAM Pemilu 2024

Bangka Belitung

Wabup Era Susanto Kunjungi Dinas Perhubungan Provinsi Babel

Bangka Belitung

Pj Gubernur Babel Pimpin Upacara Hardiknas 2023

Bangka Belitung

Swiss-Belhotel Pangkalpinang Gelar Undian Spesial Untuk Member SBEC

Bangka Belitung

Bupati Algafry Kunjungi Gereja Persekutuan Kristen Desa Beluluk