Home / Bangka Belitung / Sosial

Senin, 21 Februari 2022 - 03:50 WIB

Molen Dukung Pembangunan Pemasaran Pariwisata Dengan Sistem Terpadu

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA – Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil atau akrab disapa Molen mendukung pembangunan pemasaran pariwisata dengan kebijakan mengembangkan sistem pemasaran terpadu antar daya tarik wisata dan produk pariwisata, antarwilayah dan antarsektor, melalui informasi pariwisata yang berkualitas, sesuai keunggulan tematik dan sasaran segmen pasar wisatawan kota.

Strategi yang dilakukan oleh Pemkot Pangkalpinang melalui Dinas Pariwisata diantaranya melalui teknik dan media komunikasi pemasaran yang efektif dalam membangun citra pariwisata kota sebagai destinasi pariwisata perkotaan berbasis sejarah Bangka Belitung (pertambangan timah, pusat pemerintahan, perjuangan kemerdekaan) dan Budaya Melayu.

“Mengembangkan basis data dan penelitian pasar wisatawan nusantara dan mancanegara kota yang berkesinambungan juga mengembangkan pasar wisatawan nusantara segmen keluarga dan pelajar/mahasiswa dari luar daerah Kota Pangkalpinang,” kata Molen di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kota Pangkalpinang, Senin (21/2/2022).

Pengembangan pembangunan pemasaran pariwisata memiliki beberapa masalah utama yang dihadapi dan menjadi kendala bagi tumbuhnya kepariwisataan di Kota Pangkalpinang.

“Kendala pencitraan pariwisata Kota Pangkalpinang, strategi komunikasi pemasaran yang belum terpadu dan terfokus, dan yang terakhir sinergi kemitraan pemasaran yang masih belum optimal,” ungkap wali kota

Langkah strategi yang akan ditempuh oleh Pemerintah Kota Pangkalpinang dalam rangka meningkatkan investasi di bidang pariwisata yang terdampak selama pandemi Covid-19 yaitu menyusun profil investasi pariwisata kota sesuai dengan potensi sejarah pertambangan timah dan nilai Budaya Melayu.

Selanjutnya merumuskan dan menetapkan regulasi investasi pariwisata yang berpihak pada masyarakat, berwawasan lingkungan, serta sesuai dengan aturan dan nilai Budaya Melayu, serta melaksanakan promosi investasi pariwisata kota melalui forum komunikasi bisnis regular dengan investor dalam dan luar negeri, bersama dengan sektor pertambangan, perdagangan, perikanan, dan industri lainnya.

“Saling berkolaborasi serta kompak dalam mendukung pengembangan kepariwisataan, sehingga menimbulkan multiplier effect yang luas bagi masyarakat pada umumnya dan para pelaku pariwisata khususnya,” pungkas wali kota yang mengawali karier sebagai pegawai negeri tersebut. (*)

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bupati Algafry Safari Jumat di Masjid Al Amin Desa Pedindang

Bangka Belitung

Capaian Pemberantasan Narkotika dan TPPU, BNNP Babel Optimal

Bangka Belitung

Danrem 045/Gaya Bersama Prajurit Meriahkan Jalan Santai Hari Bhayangkara Ke-77

Advedtorial

Pemkab Bangka launching Aplikasi ‘SRIKANDI’, Mulkan: 2023 Seluruh OPD dan Desa Bisa Gunakan Aplikasi Ini

Bangka Belitung

Menteri Sandi Pulang, PR Babel Persiapkan G20

Bangka Belitung

Tambang IIegal Hantam Badan Jalan, Kades Air Mesu Timur laporkan Polsek dan Minta APH Tertibkan Secara Tegas
Ketua Umum komite Nasional Pemuda Indonesia Haris Pratama

Bangka Belitung

Wakil Gubernur: KNPI Mitra Strategis Pemerintah Majukan Babel

Bangka Belitung

Bupati Algafry Menyatakan Jalan di Dusun Konghin Akan Mulus di Tahun 2023