Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Jumat, 20 September 2024 - 09:53 WIB

Bupati Algafry Hadiri Jalan Sehat Bersama Masyarakat Lubuk Besar

SEPUTARINDONESIA – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) kembali menggelar kegiatan rutin, yakni jalan sehat dan senam bersama masyarakat yang kali ini dilaksanakan di Lapangan Bola Desa Kulur Ilir, Kecamatan Lubuk Besar, Jumat (20/09/2024).

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengibarkan bendera tanda dimulainya jalan sehat. Tampak masyarakat mulai dari anak-anak hingga lansia bersemangat mengikuti kegiatan ini.

Tak hanya itu, Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfosta) Kabupaten Bangka Tengah yang menjadi leading sector pada kegiatan ini berkolaborasi dengan Bank Indonesia Babel dan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Bangka Tengah untuk melaksanakan kegiatan gerakan pangan murah. Berbagai macam sembako dijual dengan harga terjangkau dan lebih murah dari pasaran.

Selain itu Diskominfosta juga bekerja sama dengan OPD lain di Kabupaten Bangka Tengah dan Pemerintah Desa Kulur Ilir untuk melaksanakan pelayanan terpadu ini. Mulai dari pelayanan catatan sipil dan kependudukan, kesehatan hewan, pemasangan KB, pemeriksaan kesehatan, perpustakaan keliling, samsat keliling, dan produk UMKM, lengkap disuguhkan pada hari ini.

“Bapak, Ibu, alhamudlillah hari ini kita berkumpul dan bersilaturahmi disini untuk melaksanakan kegiatan yang banyak manfaatnya, mengolah badan kita agar selalu bugar dan sehat,” ucap Algafry Rahman membuka sambutannya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk memaksimalkan pelayanan yang diberikan Pemkab Bateng. Hal ini disebutnya sebagai bentuk kepedulian Pemkab Bateng kepada masyarakat.

“Pada kegiatan ini, Pemkab Bateng menyediakan pelayanan terpadu. Bapak Ibu manfaatkan ini dengan sebaiknya, mulai dari cek kesehatan gratis hingga harga sembako yang dijual di bawah harga pasaran, kami hadirkan agar masyarakat bisa merasakan pelayanan yang lebih dekat dan cepat,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Firman: Booker Gathering Swiss Bell Hotel Bentuk Apresiasi Kepada Konsumen

Bangka Belitung

Plt Bupati Era Susanto Hadiri Sosialisasi Implementasi sistem perizinan terintegasi

Bangka Belitung

Bupati Bangka Tengah Hadiri Hari Jadi ke 247 Kota Sungaiselan

Advedtorial

DPRD Bangka Gelar Rapat Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati TA 2021

Bangka Belitung

Bupati Algafry Kunjungi Gereja Persekutuan Kristen Desa Beluluk

Berita

Bantu Klub Voli, Ketua DPRD Harap Dunia Olahraga Terus Bangkit Dan Melahirkan Atlit Berprestasi

Bangka Belitung

Bupati Algafry Buka Kegiatan Komunikasi Informasi dan Edukasi Penyakit Rabies

Bangka Belitung

Eddy Iskandar Beri Kuliah Legislatif Kepada Ratusan Mahasiswa