Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 8 Oktober 2023 - 20:25 WIB

Bupati Algafry Hadiri Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat

SEPUTARINDONESIA – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menghadiri acara Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) 5 Pilar, Bupati Bateng, Algafry Rahman menghimbau masyarakat Desa Kurau Timur dan Desa Kurau Barat untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan dengan menerapkan PHBS dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam kegiatan yang berlangsung pada hari Jumat (06/10/2023) di Balai Masjid Desa Kurau Timur, Kecamatan Koba ini, Bupati Bangka Tengah juga didampingi oleh Ketua TP PKK Bateng sekaligus Bunda Posyandu Bateng, Eva Algafry.

Dalam sambutannya, Bupati memberikan edukasi kepada masyarakat agar dapat menjaga kebersihan mulai dari lingkungan terkecil yakni keluarga.

“Bapak Ibu semua, mari kita jaga lingkungan kita ini bersama-sama. Kita mulai dari yang paling kecil saja dulu yaitu di rumah kita masing-masing,” ujar Algafry.

Menurut Algafry, para orang tua memiliki peran yang besar dalam memberikan contoh penerapan PHBS seperti kebiasaan mencuci tangan sebelum makan. Pola pendidikan dari keluarga sangat dibutuhkan dalam masa tumbuh kembang anak untuk belajar dari lingkungan terdekatnya.

“Kita sebagai orang tua harus menyadarkan diri sendiri tentang pentingnya kebersihan dan memberi contoh untuk anak-anak kita agar bisa menerapkan pola PHBS ini dalam keseharian mereka,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Memasuki Hari Ke-Empat Porwil Riau XI, Babel Terus Bayangi Tuan Rumah Riau di Posisi Teratas

Berita

100 Pejabat Bangka Belitung Ikuti Diklat Pemantapan Nilai Kebangsaan

Bangka Belitung

Ketua DPRD Terima Kunjungan Silahturahmi Danrem 045/Gaya Yang Baru

Bangka Belitung

Terima Biaya Pengobatan Dari PT Timah, Nurhayati: Siang Malam Saya Berdoa, Semoga Diberi yang ‘Maha Kuasa’ Rejeki untuk Pengobatan Cucu

Bangka Belitung

Pj Gubernur Babel Ridwan Djamaluddin, Resmi Bertugas

Bangka Belitung

Patrianusa Mundur Jadi Cawabup Bateng, Ini Alasannya!!!

Bangka Belitung

Hari Ketiga OKM 2024, Ditlantas Polda Babel Sasar Kelengkapan Kendaraan Personel Polda Babel

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Hadiri Pisah Sambut Pj Walikota Pangkalpinang