Home / Berita / Daerah / olahraga

Jumat, 18 November 2022 - 17:57 WIB

Wali Kota Bersama Kepala OPD Kota Pangkalpinang Tanding Bola, Team Molen Menang Telak?

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA – Hal unik mewarnai pertandingan sepak bola friendly match yang selenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Pangkalpinang di Stadion Depati Amir Kota Pangkalpinang, Jumat (18/11/2022). Wali Kota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil atau yang akrab disapa Bang Molen menjadi stiker utama pada pertandingan tersebut.

Bang Molen bersama sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang berada dalam satu tim melawan tim lawan yang telah dipersiapkan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Pangkalpinang.

Meski bukan pemain profesional, Bang Molen dan tim berhasil memenangkan pertandingan dengan skor telak 5:0 tanpa balas. Empat goal berhasil dicetak pada babak pertama, kemenangan menjadi sempurna setelah satu goal kembali tercetak dibabak kedua menjadi goal penutup friendly match kali ini.

Bertindak sebagai stiker, Bang Molen kerap kali mendapat bola daerah hingga umpan terobosan dari lini tengah hingga sayap kiri yang mampu mengancam gawang lawan.

Sebelum pertandingan sepak bola dimulai, Bang Molen bersama sejumlah Kepala OPD serta pejabat di Lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang yang didampingi istri hingga anggota keluarga lainnya lakukan senam bersama.

“Selain itu sebagai ajang silaturahmi, dalam rangka meningkatkan kebugaran jasmani kawan-kawan OPD ASN kita di Kota Pangkalpinang. Sepak Bola menjadi permainan olahraga juga yang dilakukan tadi, kalo sudah terbentuk pasukan bola kaki kita akan menantang duel tim kabupaten lain”, ujar Molen saat diwawancarai awak media.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Tiga Tahun Beroprasi Tambak Udang di Bangka Tidak Mengantongi Ijin

Bangka Belitung

_Launching Batch III dan Rebranding_ Logo Sekuntum Melati Oleh Menteri PPPA

Berita

Bawaslu Bateng Sosialisasikan Pengawasan Pemilu 2024 di Wilayah Pelosok Dusun Panang Desa Perlang

Bangka Belitung

Mansah Pimpin Rapat Pansus Raperda Pengelolaan Keuangan Daerah Bersama Mitra

Bangka Belitung

Ketua DPRD Pangkalpinang Pimpin Paripurna Hasil Kerja Pansus LKPJ Walikota TA 2021

Bangka Belitung

Bawaslu Bateng Teken MOU Bersama Stackholder di Wilayah Kecamatan Namang

Berita

Tim Monev Biro Kerma KL Sops Mabes Polri Kunjungi Polres Bangka

Bangka Belitung

Terima Aduan Masyarakat, Bupati Mulkan Turun Langsung Pantau Antrian BBM