Home / Berita

Selasa, 24 Mei 2022 - 21:36 WIB

Tim Monev Biro Kerma KL Sops Mabes Polri Kunjungi Polres Bangka

 

SUNGAILIAT, SEPUTARINDONESIA — Tim Biro Kerma KL Sops Mabes Polri berkunjung ke Polres Bangka dalam rangka Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Kerjasama dengan kementerian Lembaga dan Non Kementerian Lembaga yang bertempat di Aula Tribata Polres Bangka, Selasa (24/5/2022).

Kedatangan Tim Monev Biro Kerma KL Sops Mabes Polri yang dipimpin oleh Karo Kerma KL Sops Polri Brigjen Pol Drs. H. Dedy Setia Budi disambut langsung oleh Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, S.H., S.I.K.,M.Si beserta PJU polres Bangka.

Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan,S.H.,S.I.K.,M.Si menyampaikan kedatangan tim Monitoring dan Evaluasi dari Mabes Polri tersebut untuk memberikan arahan dan mengecek sejauh mana kerja sama yang dilaksanakan Polres Bangka beserta polres jajaran Kep.Babel dengan kementerian Lembaga dan Non Kementerian Lembaga.

“Kedatangan Tim Biro Kerma KL.Sops Polri untuk meninjau pelaksanaan kerjasama antar lembaga yang selama ini dilaksanakan oleh Polres Bangka dan Polres jajaran Polda Kep.Babel”,ujar Kapolres Bangka

Dalam kunjungan tersebut tim monev juga melakukan arahan dan pengecekan kerjasama yang dilakukan oleh Polres Bangka dan Polres Pangkalpinang, Polres Bangka Tengah, Polres Bangka Selatan dan Polres Bangka Barat.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri Kabag Bin Ops Polda Kep.Babel ,Kabag ops Polres Pangkalpinang, Polres Bangka, Polres Bangka Tengah, Polres Bangka Selatan dan Polres Bangka Barat.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

ForDAS Babel Undang Peserta dari Penjuru Indonesia Ramaikan Jambore Nasional Relawan Lingkungan

Bangka Belitung

Pj. Gubernur Suganda : Jangan Beri Ruang untuk Narkoba di Babel

Bangka Belitung

Pemanfaatan Kawasan Hutan Di Babel, Adet Mastur: Pansus Akan Mengeluarkan Rekomendasi Ke Pemerintah

Bangka Belitung

Irifan, Penggagas Inovasi Blue Green Terima Pujian Pj Gubernur Suganda

Bangka Belitung

Tindak Lanjuti Laporan Masyarakat Komisi II DPRD Babel Kunjungi Desa Mancung

Bangka Belitung

Swiss-Belhotel Pangkalpinang Sajikan Kuliner Lokal dan Internasional

Berita

Pemkab Bangka Raih Penghargaan Kabupaten Terinovatif di Indonesia Tahun 2022

Bangka Belitung

Anugerah Penyiaran KPID Babel Award 2023 Diharapkan Dorong Lembaga Penyiaran Lebih Produktif