Home / Berita / Daerah / Politik

Senin, 13 Februari 2023 - 16:43 WIB

Rapat Paripurna ke 6 DPRD Kota Pangkalpinang, Pemkot Sampaikan Tiga Raperda

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA- Pemerintah Kota Pangkalpinang menyampaikan tiga Rancangan Peraturan Daerah dalam Rapat Paripurna Keenam Masa Persidangan II, di ruangParipurna DPRD Pangkalpinang, Senin (13/2/2023).

Tiga Raperda tersebut, yaitu Raperda tentang Penyengaraan Perizinan Berbasis Risiko, kemudian Raperda tentang Perubahan Atas Perda Nomor 3 Tahun 2017 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah.

Serta Raperda tentang Pencabutan Perda Kota Pangkalpinang Nomor 5 Tahun 1976 tentang Penjualan Rumah – Rumah Negara Milik Pemerintah Kotamadya Daerah Tingkat II Pangkalpinang.

Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil mengatakan kepada DPRD Kota Pangkalpinang untuk membahas dan mendukung perubahan ketiga Raperda tersebut dengan alasan sudah tidak sesuai dengan aturan perundang-undangan di Indonesia.

“Perubahan tiga Raperda tersebut, dikarenakan adanya perubahan aturan dan perundangan-undangan. Untuk itu kami meminta kerjasama agar bisa dibahas dalam rapat paripurna DPRD kota Pangkalpinang,” kata Maulan Aklil dalam sambutannya.

Ia juga mengucapkan rasa terimakasih atas dukungan dan pembahasan ketiga Raperda tersebut agar bisa disahkan menjadi Peraturan Daerah Kota Pangkalpinang.

“Semoga ketiga Raperda ini bisa disahkan menjadi peraturan daerah kota Pangkalpinang,” ujarnya.

Share :

Baca Juga

Daerah

Baznas Kabupaten Bangka Gelar Rapat Untuk Penentuan BesaranZakat Fitrah Tahun 1443 H

Berita

Dekan Fakultas Hukum Universitas Bangka Belitung dan Kejati Babel Inisiasi Bentuk Pusat Studi dan Kajian Kejaksaan

Bangka Belitung

Ketua DPRD Babel Desak Pemulangan 60 Warga yang Terjebak TPPO di Myanmar

Bangka Belitung

Polres Bangka Tengah Dukung Ketahanan Pangan, Kapolsek Namang Tinjau Lahan Produktif Jagung Hibrida

Berita

Reborn To Serve, RSUD Bangka Tengah Sandang Nama Baru

Berita

Peduli Cianjur, Pemprov Kep. Babel Serahkan Bantuan dan Kunjungi Korban

Berita

Molen Apresiasi Kualitas SMP N 6 di Moment HUT ke-38 Tahun

Bangka Belitung

Perwakilan Masyarakat Belo Laut Audensi Ke DPRD Babel