Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Senin, 22 April 2024 - 19:15 WIB

Pj Walikota Lusje Hadiri Puncak Peringatan Hari Kartini 2024

SEPUTARINDONESIA – Penjabat (Pj) Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan menghadiri acara Peringatan Hari Kartini Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2024, dengan mengusung tema Kita tingkatkan peran dan partisipasi perempuan untuk pembangunan yang adil dan setara, di Swiss Bell Hotel, Senin (22/4/24).

Penjabat (Pj) Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan menyampaikan bahwa Peringatan Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April hendaknya menjadi momentum bagi perempuan Indonesia untuk terus berkarya, tangguh dan menjadi teladan.

“Perempuan Indonesia mampu berperan dan berkarya baik di ruang domestik maupun publik. Sosok RA Kartini mengingatkan kita bagaimana perjuangan akan pentingnya pendidikan bagi kaum perempuan,” ujarnya.

Diungkapkannya, pendidikan menjadi modal penting perempuan untuk mampu memahami peran dan fungsinya dengan benar sehingga pada gilirannya perempuan akan keluar dari stigma negatif yang selama ini telah membelenggu kemerdekaannya.

“Hingga pada saatnya sikap- sikap diskriminantif dan intoleran akan ditinggalkan, karena sekarang setiap orang hanya akan dinilai dan ditemtukan dari potensi dan kualitas dirinya,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Muara Jelitik Menjadi Perhatian DPRD Babel, Herman Suhadi: Jangan Sampai Masalah Ini Dibiarkan

Bangka Belitung

TP PKK Babel Launching Gerakan Keluarga Sehat, Tanggap, dan Tangguh Bencana

Bangka Belitung

Pemprov Babel Gelar Seleksi Calon Pimpinan Tinggi Pratama

Bangka Belitung

Algafry Rahman akselerasi 16 Desa di Bangka Tengah Menjadi desa Mandiri di tahun 2023

Berita

Anggota DPRD Kota Pangkalpinang Minta Desprindag Turun Kelapangan

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Terima Audiensi Petugas Parkir Kota Pangkalpinang

Berita

Tinjau Ruangan Kerjanya, Pj Gubernur Suganda Ingin Kerja Maksimal

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Hadiri Rakor Tata Kelola Pertambangan Timah di Babel