Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Kamis, 11 Juli 2024 - 12:09 WIB

Pj Walikota Lusje Hadiri Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional

SEPUTARINDONESIA – Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan menghadiri pagelaran seni dalam rangka peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) Tahun 2024 oleh BNN Kota Pangkalpinang di Bangka City Hotel Kota Pangkalpinang, Kamis (11/07/24).

Dalam kesempatan tersebut Lusje menegaskan komitmen Pemkot Pangkalpinang dalam memerangi narkoba. Ia meminta seluruh stakeholder untuk tidak lelah mencegah dan memberantas peredaran obat terlarang tersebut.

“Tolong jangan lelah karena kalau apalagi kita aparat sudah merasa lelah untuk memberantas narkoba itu akan masuk ke ambang kehancuran baik generasi yang ada sekarang maupun generasi yang akan mendatang, ” ungkapnya.

Lusje juga mengucap terima kasih kepada Badan Narkotika Nasional yang tidak lelah untuk mengingatkan tentang bahayanya narkoba.

“Kemudian dari seluruh organisasi yang ada di kita mari kita gunakan itu untuk bagaimana kita mensosialisasikan anti narkoba ini karena narkoba ini sangat-sangat merugikan dan tidak ada untungnya, ” lanjutnya.

Selain itu, ia juga mengajak seluruh seluruh lapisan masyarakat untuk berkolaborasi membantu pemerintah memberantas peredaran narkoba.

“Walaupun misalnya itu saudara, anak, dan suami. Mohon bantu kita untuk melaporkan itu supaya jaringannya akan terputus bagi yang sudah terlanjur akan direhabilitasi,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Pelatihan Dokter Kecil Se Kecamatan Pangkalanbaru

Bangka Belitung

Pj Gubernur Suganda: Suatu Saat Wisata Bangka Belitung Akan Lebih Baik dari Bali

Bangka Belitung

Pj Walikota Lusje Hadiri HUT ke 24 Dharma Wanita Persatuan Pangkalpinang

Bangka Belitung

Bupati Algafry Kunjungi ke Rumah Duka Korban Diterkam Buaya

Bangka Belitung

Bupati Bangka Tengah Gelar Coffee Morning Bahas Rekomendasi DPRD Terkait LKPJ

Bangka Belitung

KPU Babel Tetapkan Dua Paslon Gubernur Pada Pilkada 2024

Bangka Belitung

Presiden Ungkap, Babel Miliki Harmonisasi Keagamaan Tertinggi di Indonesia

Bangka Belitung

Kunjungi Desa Namang, Komisi I DPRD Babel Lihat Penyelenggaraan Pelayanan Fublik