Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 3 September 2023 - 17:00 WIB

Pj Gubernur Suganda Sambut Kedatangan Menparekraf RI

SEPUTARINDONESIA – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu sambut kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia (RI) Sandiaga Uno di Bandar Udara H.A.S Hanandjoeddin Tanjung Pandan, Belitung, Sabtu (2/09/2023).

Pj Gubernur Suganda menyampaikan kunjungan kerja Menparekraf RI Sandiaga Uno di Belitung ini untuk menghadiri dan membuka kegiatan Jelajah Pesona Jalur Rempah (JPJR) Belitung Timur pada Sabtu (2/09/2023).

“Kegiatan JPJR Belitung Timur tahun ini mengusung tema “Jejak Peradaban Urang Laut”, dengan serangkaian acara yang telah diagendakan, dan Menparekraf dijadwalkan memberikan sambutan pada kegiatan tersebut,” ujarnya.

Ia menambahkan, kegiatan JPJR Belitung Timur dilaksanakan dengan sejumlah kegiatan menarik, diantaranya pameran produk kuliner dan olahan rempah, lomba figur rempah, lomba stand pameran, lomba musik dan tari, serta malam tradisi sungai dan bahari.

“Kegiatan JPJR Belitung Timur terbuka untuk umum dengan harapan dapat mengenalkan masyarakat terhadap kekayaan rempah di Provinsi Kep. Babel khususnya di Kabupaten Belitung Timur,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

‘Ruang Melati’ Bukti Dedikasi Melati Erzaldi kepada Masyarakat Bangka Belitung

Bangka Belitung

Serahkan Bantuan, Ketua DPRD Doakan UMKM Renny Acu Jadi Kelas Menengah

Bangka Belitung

APKLI Temui DPRD Babel Bahas PPKM

Berita

Tingkatkan Pelayanan, Banmus DPRD Provinsi Babel Lakukan Studi Komparasi Ke Bappeda DKI

Bangka Belitung

Pj Sekda Fery Buka Lomba Kompetensi Siswa SMK Babel 2024

Bangka Belitung

Tujuh Fraksi DPRD Kota Pangkalpinang menyetujui Tiga Raperda Kota Pangkalpinang

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Pimpin Rakor Kesiapan Daerah Dalam Pilkada Tahun 2024

Bangka Belitung

Bupati Algafry Safari Jumat di Masjid Al Amin Desa Pedindang