Home / Berita / Daerah / Opini

Jumat, 22 Oktober 2021 - 11:40 WIB

Luar Biasa, Bangka Tengah 5 Kali Berturut-Turut Mendapatkan Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian

SEPUTARINDONESIA.ID|PANGKALPINANG -Dari ke enam Kabupaten yang ada di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, hanya Kabupaten Bangka Tengah dan Kabupaten Bangka yang mendapatkan penghargaan WTP lima kali berturut turut dari Kanwil Dirjen Perbendaharaan (DJPb) Kemenkeu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

WTP ini diberikan atas kinerja pelaporan keuangan tahun 2020, dan kedua Kabupaten tersebut di berikan tropi untuk pencapaian WTP 5 kali berturut-turut.

Saat ditemui, Algafry menyampaikan bahwa pencapaian ini adalah sebuah karya dan kerja keras yang telah dimulai dari pimpinan terdahulu.

“WTP ini menunjukkan akuntabilitas dan transparansi pelaporan keuangan yang telah kami kelola. Ke depan kami akan mempertahankan kinerja untuk terus memberikan pelaporan sesuai dengan standar akuntansi negara,” ujarnya.

Algafry juga menyebutkan bahwa prestasi ini telah menumbuhkan motivasi untuk terus menjalankan pelaporan keuangan dengan lebih baik.

Sementara itu, Dr. Edhi Mulyadi, S.E., M.Si selaku Kepala Kanwil Dirjen Perbendaharaan (DJPb) Kemenkeu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaporkan bahwa acara tahunan ini sebagai wujud apresiasi Pemerintah Pusat kepada pemerintah daerah yang mendapatkan opini WTP.

“Ini kali pertama entitas semua pemerintah daerah se-Provinsi Bangka Belitung mendapat opini WTP. Tentu, momentum ini sangat berharga yang harus dipertahankan dari tahun ke tahun,” kata Edhi.

Disebut Edhi, pencapaian WTP ini diperoleh melalui berbagai upaya dan cara dengan mengoptimalkan sumber daya yang ada di daerah masing-masing.

“Untuk itu saya mengapresiasi apa yang telah Bapak Ibu perjuangkan. Terima kasih juga kepada BPK, BPKP dan pihak Inspektorat Daerah,” tambahnya.

Tropi penghargaan atas perolehan WTP 5 kali berturut-turut diserahkan kepada Bupati Bangka Tengah dan Bupati Bangka. Selain itu diresmikan pula MoU pertukaran data APBD APBN antara Pemerintah RI dengan Pemprov Babel yang ditandatangani oleh Gubernur Kepulauan Bangka Belitung dengan Dirjen Perbendaharaan Kemenkeu.

Hadir dalam kesempatan ini Gubernur Kepulauan Bangka Belitung beserta Wakil Gubernur, pihak BPK Provinsi Bangka Belitung, BPKP Provinsi Bangka Belitung, juga Bupati dan Walikota se-Bangka Belitung.

Penulis : Renaldi

Share :

Baca Juga

Berita

Musrenbang Kota Pangkalpinang Digelar, Wali Kota Molen Beberkan Sejumlah Fakta Menarik

Bangka Belitung

AKD DPRD Babel Terbentuk, Ini Susunan Dan Nama-Namanya

Berita

Tunjukkan Dukungan untuk Insan Pers Berintegritas, Kapolri Utus Kadiv Humas Polri, Hadiri HPN Bersama Kapolda Riau

Daerah

Paguyuban Keluarga Timur, Rote dan Sabu Temui Walikota Pangkalpinang, Ada Apa?

Bangka Belitung

Pemprov Babel Ambil Langkah Tangani Pendangkalan Alur Muara Sungai Jelitik

Berita

Wali Kota Molen Buka Festival Dambus Kampung Melayu, Sambut 265 Tahun Kota Pangkalpinang

Bangka Belitung

Sudarwan Unggul 91% Atas Lawannya Pada Pilkades Desa Belilik

Bangka Belitung

Tersangka Kasus Pencurian Minyak CPO Milik PT JAS Kemungkinan Masih Bertambah, Termasuk Penadah