Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Rabu, 12 Juli 2023 - 19:47 WIB

Bupati Bangka Tengah Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Nurul Hidayah

SUNGAITEBO, SEPUTARINDONESIA – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Hidayyah, Sungai Tebo, Kecamatan Lubuk Besar, Rabu (12/07/23).

Algafry Rahman dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa Pemkab Bangka Tengah mendukung pembangunan masjid ini dan mengatakan bahwa pembangunan tempat ibadah adalah tanggung jawab bersama.

“Pembangunan masjid, insyaallah, selalu bisa diselesaikan. Kita saling membantu,” ucapnya.

Algafry juga sangat mengapresiasi semangat warga sekitar yang secara suka rela bergotong-royong mewujudkan impian mereka untuk  pembangunan masjid tersebut.

Salah satu pengurus Masjid Nurul Hidayah, Suryadi, saat ditemui mengucapkan terimakasih kepada Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman beserta jajaran yang telah bersedia hadir dan melakukan peletakan batu pertama pada pembangunan masjid ini.

“Kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan masjid ini kami mengucapkan terima kasih. Kami juga memohon doa restu dan support dana untuk keberlangsungan pembangunannya,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Pj Gubernur Babel Pimpin Upacara Hardiknas 2023

Bangka Belitung

Hargai Jasa Pahlawan, Pemprov Tetapkan Beberapa Tokoh Menjadi Pahlawan Daerah

Bangka Belitung

Sekda Mie Go Buka Kegiatan Bimtek Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Kunjungi Basnaz Kota Pangkalpinang

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Hadiri Rakor Tata Kelola Pertambangan Timah di Babel

Bangka Belitung

Pj Ketua TP PKK Safriati Safrizal : Apresiasi Pemkab Bangka Atas Terselenggaranya Jambore PKK

Bangka Belitung

Pj Walikota Lusje Sidak Pantau Harga Kebutuhan Bahan Pokok

Bangka Belitung

Wakil Bupati Bateng Tak Kunjung Dilantik, Me Hoa ke Kemendagri