Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 8 Oktober 2023 - 20:22 WIB

Bupati Algafry Roadshow Penyerahan Bantuan Kepada Nelayan

SEPUTARINDONESIA – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) terus berkomitmen melakukan pengembangan pada salah satu sektor yang menjadi fokus pembangunan, yakni sektor perikanan.

Melalui Dinas Perikanan, Pemkab Bateng memberikan bantuan alat tangkap ikan, sarana pendukung penangkapan ikan, serta memberikan bantuan jaminan sosial kepada para nelayan KUB (Kelompok Usaha Bersama) di 3 desa di Bangka Tengah yaitu Desa Padang Baru Kecamatan Pangkalanbaru, Desa Baskara Bakti Kecamatan Namang, dan Desa Penyak Kecamatan Koba, Rabu (04/10/2023) kemarin.

Pagi ini, Kamis (05/10/2023), Algafry Rahman selaku Bupati Bangka Tengah melanjutkan penyerahan bantuan yang sama di kantor Dinas Perikanan Kabupaten Bangka Tengah, kepada 5 KUB dari Desa Perlang dan Desa Beriga.

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, mengatakan bahwa bantuan ini akan menyasar kepada seluruh nelayan yang ada di Bangka Tengah dan dilakukan secara bertahap.

“Kita sudah mendatangi beberapa kelompok nelayan dari Desa Padang Baru, Desa Baskara Bakti, Desa Penyak, juga 5 KUB dari Desa Perlang dan Beriga yang hadir di kantor Dinas Perikanan ini untuk menyalurkan bantuan berupa alat tangkap. Nanti kita juga akan bertahap memberikan bantuan alat pendukung lainnya seperti mesin kapal, yang akan kita bagikan kepada kelompok nelayan di Bangka Tengah sehingga semuanya ter-cover untuk kita bantu,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Meninjau Pasar Parit Lalang Pangkalpinang

Bangka Belitung

Pj Walikota Budi Utama Ikuti Senam Bersama ASN Pemkot Pangkalpinang

Berita

Presiden RI Beri Arahan Peningkatan Konsumsi Belanja Masyarakat, Wali Kota Pangkalpinang Siap Menyikapi

Bangka Belitung

Bupati Bangka Tengah Buka Kegiatan Turnamen Gaple Algafry Rahman Cup 2023

Berita

PSM Se-Kota Pangkalpinang Resmi dilantik

Bangka Belitung

Direktorat Polairud Polda Babel Amankan Dua Pria Penyalahgunaan BBM Bersubsidi

Bangka Belitung

Kajari Bateng Ganjar Tiga Kades Penghargaan Restorative justice 2024

Bangka Belitung

Bupati Algafry Bersama Komunitas Peduli Lingkungan Bersihkan Sampah di Koba