Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Minggu, 6 Agustus 2023 - 17:12 WIB

Bupati Algafry Panjat Pohon Kabung Untuk Lestarikan Budaya Takbenda

SEPUTARINDONESIA – Untuk mendukung pelestarian keanekaragaman serta pemantapan terhadap Warisan Budaya Takbenda, Algafry memanjat salah satu pohon Kabung di desa untuk mengikuti adat unik Aik Mayang, yang terkait dengan legenda setempat. Bahkan Algafry juga mencicipi langsung air kabung langsung dari pohon yang dipanjatnya. ketika berada di Desa Beruas, Kecamatan Simpangkatis. Jumat (04/08/2023).

Bupati Algafry menyampaikan adatAik Mayang ini merupakan sebutan masyarakat Desa Beruas untuk Air Kabung (air pohon Aren) dimana terdapat legenda dibaliknya. Bahkan, berdasar legenda ini, ada proses unik ketika melakukan penyadapan pohon kabung yakni ritual nyanyian atau pantun.

“Air Kabung ini memang banyak berada di tempat lain, tetapi disini ada yang berbeda, terdapat keanekaragaman budaya atau kearifan lokal, yakni semacam ritual dalam proses penyadapannya. Ini harus kita hargai dan kita lestarikan sehingga bisa terwariskan,” ujar Algafry.

Ia mengatakan kearifan lokal yang dimiliki oleh Desa Beruas yang sedang dan terus dilestarikan oleh masyarakat ini akan didukung oleh Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah baik dalam proses pengemasan cerita serta pengembangan Air Kabung ini menjadi produk-produk UMKM.

“Kedepan dalam mendukung hal ini, pertama akan kita tuangkan dalam sebuah buku cerita terkait legenda yang ada. Kemudian dalam proses itu, pemerintah akan bersama-sama mengajak akademisi untuk berproses dalam pengembangan UMKM Desa Beruas ini,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Fadillah Sabri Kembali Mengemban Amanah Sebagai Rektor Masa Jabatan 2024-2028

Bangka Belitung

Tingkatkan Layanan Wajib Pajak, Komisi I DPRD Babel Sambangi UPT Samsat Bangka Barat

Berita

Dialog Gotong Royong Pembumian Pancasila, Bupati Bangka Tengah Ajak Amalkan Nilai Luhur Pancasila

Bangka Belitung

Harapan Bunda PAUD Sri Utami, Anak Kep. Babel Miliki Tubuh dan Gigi Sehat

Bangka Belitung

Bupati Algafry Buka Kegiatan MTQH Tingkat Kabupaten Bangka Tengah

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Perayaan HUT ke 1 Perhimpunan Inti Babel

Bangka Belitung

Pj Gubernur Safrizal Pimpin Rapat Forum Koordinasi Pelaksanaan PESIAR

Bangka Belitung

Gaple Punya Cerita, Ini Sejarah Nama Algafry Rahman!!!