Home / Bangka Belitung / Berita

Jumat, 9 Juni 2023 - 19:08 WIB

Babel Jadi Tuan Rumah BAPEMPERDA, DPRD Babel Dipercaya Sebagai Liding Sektor

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA—Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali bakal menjadi tuan rumah perhelatan kegiatan tingkat nasional. Rencananya Rakornas Badan Pembentuan Perda (Bapemperda) DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota Tahun 2023 ini bakal digelar di Pulau Timah.

Untuk mematangkan rencana itu maka telah digelar  rapat persiapan yang berlangsung di Ruang Tanjung Pendam Kantor Gubernur Babel pada Jumat (9/6/2023).

Dalam rapat yang dihadiri oleh Direktur Produk Hukum Daerah Ditjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Makmur Marbun ini dibahas beberapa hal menyangkut persiapan Babel sebagai tuan rumah Rakornas Bapemperda DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota.

Di awal paparannya diungkapkan oleh Marbun latar belakang dan pertimbangan Babel sebagai tuan rumah Rakornas Bapemperda DPRD 2023 ini.

“Dirjen Otonomi Daerah juga telah menyarankan Babel sebagai tuan rumah dan dilaksanakan di ibukota provinsi,” ujar Marbun.

Lebih jauh dipaparkan Marbun, rencananya rakornas ini akan dihadiri  1634 peserta dari seluruh Indonesia. Mereka terdiri dari Ketua Bapemperda DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota, Kepala Biro Hukum Provinsi, Kepala Bagian Hukum Kota/Kabupaten, dan Sekretaris DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota.

Sedangkan nara sumber atau pembicara antara lain menteri dalam negeri, dirjen otonomi daerah, direktur produk hukum daerah, Ketua Bapemperda Provinsi Kepulauan Babel, dan akademisi/pakar perundang-undangan.

Guna mendukung kelancaran kegiatan ini kata Marbun perlu dipersiapkan panitia pusat dan daerah, peralatan,  perlengkapan, akomodasi, transportasi, dan penganggaran.
Diharapkan kegiatan berskala nasional ini juga dapat memberikan multiplier effect bagi daerah khususnya masyarakat Babel selaku tuan rumah.

Antara lain UMKM, pariwisata, perhotelan, dan sektor lainnya.Dalam rapat persiapan rakornas ini hadir juga Plh Sekda Pemprov Babel Sunardi  didampingi Kepala Biro Hukum Harpin, Koordinator Peraturan Perundang-undangan Andi Namandang, Kabag Peraturan Perundang-undangan Kabupaten/Kota Fitri Dwiyanti serta sejumlah kepala OPD. Sedangkan dari DPRD Babel hadir Ketua Bapemperda Hellyana didampingi Sekretaris DPRD Babel H. Marwan.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Siswa SMA Negeri 1 Manggar Tunjukkan Kualitas dengan Kreativitas di Hadapan Gubernur Babel

Berita

Komisi II Tuntut UPTD Balai Benih Lebih Produktif dan Inovatif Kembangkan Bibit Unggulan di Babel

Bangka Belitung

Hidayat Arsani Pastikan Maju Sebagai Kontestan Pilgub 2024

Berita

Warga Binaan Dianiaya Sipir Hingga Buta, Sang Ibu Temui Pj Gubernur dan Presiden

Bangka Belitung

Sekda Pangkalpinang Hadiri Kegiatan Studi Lapangan Lembaga Administrasi Negara RI

Bangka Belitung

Resmikan Tugu Batas Sungailiat-Pangkalpinang, Mulkan: Alhamdulillah Bank Sumsel Babel Responship

Bangka Belitung

Pj Gubernur Suganda Dukung Kontingen Babel Untuk Fornas 2023

Bangka Belitung

Anggota DPRD Ini Tidak Ingin IPM Kep. Babel Tertinggal Dari Daerah Lain