Home / Bangka Belitung / Berita / Daerah

Kamis, 11 Mei 2023 - 21:50 WIB

Ketua DPRD Kota Pangkalpinang Datangi KPU

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA – Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza, mendatangi KPU Kota Pangkalpinang dalam rangka pendaftaran bacaleg DPRD Kota Pangkalpinang dari Parpol PDIP.

Ia beserta rombongan diketuai oleh Maulan Aklil (Molen), mendatangi KPU dengan membawa persyaratan dari 30 orang Bacaleg DPRD Kota Pangkalpinang, Kamis (11/05/2023).

“Alhamdulillah semuanya berjalan lancar, dari titik kumpul pukul 08.00 WIB di kantor DPC PDIP, serta melakukan arak arakan sesuai rekomendasi dari DPP,” ucap Abang Hertza

“Sekitar pukul 10.00 WIB tadi, kita mendaftar di KPU Kota Pangkalpinang, setelah dilakukan pengecekan dan pencocokan dari 30 orang bacaleg dari PDIP dinyatakan berkasnya lengkap,” tambahnya.

Atas nama Ketua DPC, Ia mengucapkan terima kasih terutama kepada Ketua rombongan Pak Molen yang kapasitasnya sebagai kader partai, sekretaris DPC, Kepala BSPN, dan semua yang mengikuti kegiatan hari ini.

“Terima kasih juga yang sebesar besarnya untuk semua rekan rekan media yang sudah mengikuti kegiatan ini,” sebutnya.

Ia juga mengungkapkan, untuk bacaleg pas 30 orang dengan keterwakilan gender melampaui 30 persen, paling minim di angka 30an persen dan paling tinggi di angka 40an persen.

Sementara itu, Ketua rombongan, Molen, menyampaikan mohon maaf kepada semua masyarakat, kemungkinan agak riweh dikit karena ada parade seni budaya.

Tujuannya, hanya untuk mensosialisasikan apa yang menjadi ideologi partai PDIP, selanjutnya tidak ada kata lain selain kami menang di tahun 2024.

“Mohon dukungannya kepada seluruh masyarakat khususnya Kota Pangkalpinang dalam pergerakan ini, yakinlah kami bergerak bersama rakyat,” tandas Molen.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Karma Keserakahan Komisioner KPU Kota Pangkalpinang Terus Menghantui

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Rapat Paripurna Istimewa HUT ke 169 Kota Koba

Bangka Belitung

Sekda Mie Go Buka Kegiatan Workshop Hospitality

Bangka Belitung

Sekda Mie Go Hadiri Perayaan HUT ke 55 SD Santa Theresia II

Bangka Belitung

Sahkan Tiga Raperda Menjadi Perda, Perda Apa Saja!!!

Berita

Pemkab Bateng Berikan Ratusan Juta Untuk Masjid Silaturahim dan Para Mustahiq di kelurahan Koba

Berita

Gaji Honorer Nakes RSUP Bangka Belitung Menunggak Selama 4 Bulan, DPRD Babel Gelar RDP Dengan Pihak RSUP

Advedtorial

Berdayakan Istri Nelayan, Dinas Perikanan Bateng Gelarkan Pelatihan Olahan Hasil Perikanan