Home / Bangka Belitung / Berita

Jumat, 25 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Plt Sekda Ahmad Syarifullah Hadiri kegiatan Pengutamaan Penggunaan Bahasa Negara

SEPUTARINDONESIA  – Plt. Sekda Kabupaten Bangka Tengah, Ahmad Syarifullah Nizam menghadiiri kegiatan Pengutamaan Penggunaan Bahasa Negara pada Lembaga di lingkungan Kabupaten Bangka Tengah, di Grand Vella Hotel, Pangkalanbaru, Rabu (23/10/24).

Muhammad Irsan selaku Kepala Kantor Bahasa Bangka Belitung mengharapkan dengan program ini 15 lembaga di Kabupaten Bangka Tengah bisa menjadi teladan dan pelopor penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar, baik di ruang publik maupun dalam tata naskah dinas.
“Terima kasih saya ucapkan kepada Pemkab Bangka Tengah yang telah memfasilitasi dan mendukung, juga kepada 15 lembaga yang telah bersedia menindaklanjuti program ini. Semoga ada perbaikan lebih baik lagi,” terangnya.

Sementara itu Plt. Sekda Kabupaten Bangka Tengah, Ahmad Syarifullah Nizam, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kantor Bahasa Bangka Belitung yang telah menjalankan program dengan sangat baik serta memberikan wawasan dan masukan berharga terkait penggunaan bahasa Indonesia di Bangka Tengah.

“Terima kasih kepada Kantor Bahasa atas berlangsungnya program ini. Semoga apa yang telah dievaluasi dan dibenahi bisa menjadi pijakan dan acuan kami dalam mengutamakan penggunaan bahasa Indonesia sebagai bahasa negara pada lembaga-lembaga di lingkungan Kabupaten Bangka Tengah,” kata Syarifullah.

Sekda juga mengajak seluruh peserta untuk meneriakkan yel yel khusus Bangka Tengah agar memiliki semangat memelihara bahasa negara di lembaga masing-masing.

“Bahasa Indonesia! Fokus, berkelanjutan, dan berkemitraan,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Sekda Mie Go Buka Kegiatan Job Fair Tahun 2023

Bangka Belitung

Molen Sampaikan Dua Raperda dalam Rapat Paripurna DPRD Pangkalpinang

Berita

120 Tim Siap Bersaing Dalam Open Turnamen Kapolres Cup 2022

Bangka Belitung

SMP Dian Harapan Bangka Field Trip ke DPRD Babel, Dedy: Ini Sekolah yang Luar Biasa

Bangka Belitung

Belitung Jadi Tempat Penyelenggaraan Hari Jadi Provinsi Babel yang Ke-21

Bangka Belitung

Walikota Molen Hadiri Peringatan HUT Ke 8 Paguyuban Masyarakat Ogan Ilir

Bangka Belitung

Adet Mastur, SH.,MH Sosialisasikan Perda No 18 Tahun 2017 Terkait Pelayanan Kepemudaan

Bangka Belitung

Algafry Rahman : Prestasi Febri Banggakan Kabupaten Bangka Tengah