Home / Bangka Belitung / Berita / Daerah / Headline / Politik

Rabu, 8 Mei 2024 - 22:34 WIB

Erzaldi-Sanem Pasangan Ideal Pilkada Babel 2024!!!

PANGKALPINANG, SEPUTARINDONESIA.Id- Menjelang Pemilihan umum Kepala Daerah (Pemilukada) yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, sejumlah nama bakal calon kepala daerah dan bakal calon wakil kepala daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terus berhembus ke publik.

Salah satu isu yang berhembus yakni duet antara mantan gubernur Kepulauan Babel, Erzaldi Rosman dan mantan Bupati Belitung, Sahani Saleh atau yang kerap disapa Sanem untuk berduet pada Pilkada Bangka Belitung.

Kedua sosok tersebut dirasa oleh sebagian masyarakat Bangka Belitung pantas untuk memimpin Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yakni sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2024-2029 mendatang.

“Hal itu tidak menutup kemungkinan jika melihat dari pengalaman mereka masing-masing yang pernah menjabat sebagai kepala daerah. Dan juga kan selama ini memang biasanya pulau Belitung itu selalu berada pada posisi Wakil Gubernur, dan Sanem dirasa merupakan refresentasi dari masyarakat Belitung,” kata Rozi saat berbincang dengan media ini.

Langkah mantan Gubernur Babel 2017-2022, Erzaldi dalam menggaet Sanem juga akan lebih mudah jika melihat saat ini Sanem tidak lagi bisa maju pada pemilihan umum kepala Daerah Kabupaten Belitung.

“Sanem kan sudah tidak bisa lagi maju jadi Bupati Belitung karena sudah dua Periode, jadi pas lah itu mendampingi Erzaldi sebagai Wakil Gubernur Tahun ini,” jelas Rozi.

Sementara itu, Erzaldi saat dikonfirmasi tentang kejelasan nya apakah maju kembali sebagai calon Gubernur Babel periode 2024-2029, ia menegaskan jika hari ini dirinya sudah mendapatkan intruksi dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang juga Presiden Terpilih untuk maju sebagai calon Gubernur Babel.

“Ia betul tadi saya mendapat telpon dari pak Dasco yang tengah berada disamping Ketua Umum Partai Gerindra Pak Prabowo, dan saya diminta maju kembali sebagai Gubernur Babel,” terang nya kepada Media seputarindoensia.id melalui pesan WhatsApp.

“Namun untuk pendamping harap bersabar, ada waktunya nanti,” imbuhnya. (Renaldi).

Share :

Baca Juga

Berita

Perkembangan Pencarian Helikopter Polri, Kapolda: Tetap Semangat, Karena Ini Operasi Kemanusian dan Ibadah

Bangka Belitung

Dit Polairud Polda Babel Tetapkan 2 Tersangka Kepemilikan Pasir Timah Ilegal di Penagan Bangka

Bangka Belitung

Plt Bupati Era Susanto Hadiri Pelepasan Tugas Perwira Penghubung Bangka Tengah

Bangka Belitung

Resmi Di Buka Rakornas Bappemperda Se-Indonesia Bahas Isu – Isu Strategis

Bangka Belitung

Bersatu Dalam Perjuangan, Ikatan Karyawan Timah Gelar Musyawarah Luar Biasa

Bangka Belitung

DPRD Babel RDP Bersama Masyarakat Bahas kondisi Sulitnya Perekonomian Bangka Belitung

Bangka Belitung

Melati: Penggunaan Medsos Adalah Tanggung Jawab, Berikan Motivasi dan Inspirasi

Bangka Belitung

Irifan, Penggagas Inovasi Blue Green Terima Pujian Pj Gubernur Suganda