Home / Bangka Belitung / Berita / Politik / Sosial

Kamis, 7 Maret 2024 - 13:14 WIB

Pj Ketua TP PKK Safriati Safrizal Hadiri Penyerahan Sertifikasi Halal 1000 UMKM

SEPUTARINDONESIA –  Sebanyak 1000 pelaku UMKM di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menerima Sertifikat Produk Halal. Penyerahan dilakukan oleh Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Safriati Safrizal pada Kamis (7/3) secara simbolis di GOR Sahabuddin, Air Itam Pangkalpinang.

“Kami menyambut baik adanya kolaborasi dan sinergitas antar seluruh stakeholder ini, sehingga 1000 pelaku UMKM di Babel ini bisa mendapatkan sertifikat halal. Tentunya sangat membantu pelaku usaha kecil dalam mensertifikasi produknya,” ujar Safriati dalam acara yang bertajuk 4th Bekisah (Bangka Belitung Ekonomi dan Keuangan Syariah) Tahun 2024 X Mandatory Sertifikasi Halal 1000 UMKM.

Menurut dia, dengan adanya kolaborasi dan sinergisitas semua pihak, akan mewujudkan UMKM di Babel semakin inovatif dan berdaya saing dengan percepatan sertifikasi halal.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya pun dalam hal ini TP PKK Babel melalui Pokja 2 senantiasa menyelenggarakan Pembinaan dan Pengembangan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K).

Termasuk mendaftarkan UMKM binaan TP PKK Babel dalam program sertifikasi halal gratis ini. Hal itu semua sebagai upaya meningkatkan kualitas dan daya saing produk UMKM di Negeri Serumpun Sebalai.

“Sehingga saya harap bantuan sertifikat halal ini tidak hanya untuk saat ini, karena dengan semakin banyak pelaku usaha yang mendapatkan sertifikat ini, maka akan lebih banyak UMKM naik kelas melalui penguatan kelembagaan usaha dan sertifikasi standarisasi produk,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Bangka Belitung

Plt Bupati Era Susanto Resmikan Masjid Nur’aini Desa Kurau Barat

Jakarta

FOKAL IMM Bangun Kekuatan Umat dengan BSI

Bangka Belitung

Paslon Erzaldi-Yuri Mantapkan Langkah Menuju Pilgub Babel, Himbau Kedepankan Program Bukan Hoaks

Advedtorial

Wisata Desa Perlang Masuk Nominasi 3 Besar ADWI 2022

Bangka Belitung

Walikota Molen Buka Karnaval PAUD Kota Pangkalpinang

Bangka Belitung

Bupati Algafry Hadiri Rakonis TMMD ke 121 Tahun 2024

Bangka Belitung

Dalam 2 Bulan, Pemprov Kep. Babel Daftarkan 26.959 Pekerja Rentan Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Bangka Belitung

Wabup Bateng Hadiri Perayaan Nisfu Sya’ban di Masjid An Nur